Dengan Komunikasi yang Baik, Anies-Sandi Bisa Ciptakan Keharmonisan Jakarta
Senator Dapil DKI Jakarta
Senator Dapil DKI Jakarta
Ciptakan Keharmonisan, Anies-Sandi Harus Bangun Komunikasi dengan Baik

Dengan Komunikasi yang Baik, Anies-Sandi Bisa Ciptakan Keharmonisan Jakarta

Okezone.com – Fahira Idris menganggap Anies Rasyid Baswedan dan Sandiaga Uno yang merupakan Gubernur dan Wkail Gubernur DKI Jakarta yang baru saja dilantik harus membangun komunikasi yang baik, baik dengan eksekutif, legilslatif dan juga masyarakat Ibu Kota. Komunikasi itu diperlukan, kata Fahira untuk menciptakan keharmonisan.

“Kuncinya di komunikasi. Saya menyakini pasangan ini punya kemampuan komunikasi yang baik kepada mitranya yaitu DPRD,” ungkap Fahira pada

Komunikasi yang baik, menurut Fahira harus diketahui publik, sehingga transparansi bisa terbangun. Dengan demikian publik dapat mengetahui kinerja dari pasangan tersebut.

“Tetapi syaratnya komunikasi harus terbuka dan transparan agar publik juga bisa ikut mengawal. Dengan keterbukaan, baik eksekutif, legislatif, dan rakyat jadi melihat apa yang diketahui dan yang tidak diketahui, apa yang akan dijalankan dan apa hambatannya,” ujarnya.

Dirinya menambahkan, komunikasi yang baik bisa dilandasi dengan membangun hubungan yang sehat serta saling menjaga dan bekerjasama. Hal tersebut dilakukan untuk membangun Ibu Kota agar lebih baik lagi.

“Artinya komunikasi, silaturahim dan keterbukaan menjadi kunci dan sekali lagi Anies-Sandi saya yakin punya kemampuan untuk itu. Selain itu bangunlah hubungan yang sehat dan saling menguatkan serta saling menghormati. Jika ini terbangun saya yakin pembangunan di Jakarta berjalan baik,” tandasnya. Baca: Anies-Sandi Disarankan Kolaborasi dengan Warga

Related Posts

Leave a Reply

Sampaikan aspirasimu!